Sudah cek info Kemeriahan Perayaan Imlek 2022 The Sunan Hotel? Cari info tren di Solo. Cari info Solo terbaru? Cek update Solo Info. Cek sekarang juga….

SoloInfo.id – Apa tren terbaru di Solo? Ada berbagai tren menarik di Solo nih. Temukan berbagai tren menarik di Solo dan sekitar. Kamu ingin tau tren super keren di Solo? Kamu harus simak info tren Solo ini..Dapatkan informasi terbaru Kota Surakarta dan sekitar di Solo Info. Kemeriahan Perayaan Imlek 2022 The Sunan Hotel?….

Atraksi Barongsai & Liong berlangsung Semarak di The Sunan Hotel Solo

Kemeriahan perayaan Imlek GONG XI FA CAI 2573 bertajuk  “ BLESSED PROSPERITY ” Chinese New Year All U Can Eat Dinner berlangsung sukses. Acara berlangsung di  Grand Ballroom The Sunan Hotel Solo pada Senin  (31/1) pukul 19.00 WIB – 22.00 wib.

Sebagai pembuka acara, tampil tarian dari Lokatari Art Production dan ritual santap Yu Sheng. hidangan yang populer pada saat tahun baru imlek, berupa salad yang dihidangkan dengan ikan mentah, kacang tanah, dan wijen. Menu Yu Sheng sendiri dimaksudkan untuk melambangkan kesejahteraan. Para tamu juga dihibur dengan pertunjukan Barongsai & Liong Show, iringan lagu-lagu mandarin dari A & F Band dan atraksi Barongsai Sasana Naga Damai Semarang menjadi hiburan yang ditunggu dipuncak acara. Berbagai macam doorprize menarik dan MC Widya Rosena & Arya Manifesto semakin memeriahkan suasana. 

Untuk hidangan imlek tersaji menu all u can eat hasil kreasi Executive Chef Riva Arsyad mulai dari hidangan pembuka sampai hidangan penutup. Hidangan pembuka tersedia Yu Sheng  dan Crispy String Bean with Salted Egg Salad. Kedua hidangan diatas  merupakan hidangan khas pembuka di acara Imlek.

Hidangan utama tersedia  menu  Steamed Whole Grouper Garlic Sauce  ( ikan kerapu utuh yang dikukus).  Dimana menikmati santap ikan di hari Imlek dipercaya bisa melipatgandakan harta dan hoki di tahun yang baru. Menu utama khas imlek lainnya seperti bebek panggang, menjadi primadona malam itu. Untuk membangkitkan nostaliga para tamu  juga  dapat menikmati minuman  tradisional Tahok. Tidak ketinggalan onde-onde, mango pudding & melon Sagoo sebagai hidangan penutup dalam jamuan istimewa ini. 

General Manajer The Sunan Hotel Solo, Retno Wulandari menyampaikan “ seperti tahun-tahun  sebelumnya acara Imlek tahun ini berlangsung dengan semarak dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Kami berharap semoga di tahun Macan Air ini kesehatan, keberuntungan dan kebahagiaan selalu menyertai kita semua ” tuturnya.

Source From @soloinfo

https://www.instagram.com/soloinfo/

Repost from @soloinfo

Update Informasi di Solo: Senin, 31 Januari 2022

Sumber : Informasi dari Instagram @soloinfo

Solo Info / Informasi Kota Solo 2022

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *